Nabire,Bumiofinavandu – Kelompok Hearing 5, DPRD Nabire melakukan hearing dengan anggota Komunitas motor 2 TAK Semongko Nabire. Pertemuan berlangsung di Balai Kampung Wadio (SP3) Distrik Nabire Barat, Nabire-Papua pada Selasa (04/10/2022).
Anggota hearing kelompok 5 terdiri dari Ketua, Sambena Inggeruhi, beserta dua anggotanya yakni Aten Madai dan Yulius Yupi. Mereka kemudian berdiskusi dengan para anggota Komunitas 2 TAK dan Kepala Kampung Wadio terpilih, ibu Wartina.
Pelindung dan penasehat Komunitas 2 TAK Semongko, Iwan Hanebora, atas nama komunitasnya meminta kepada DPRD Nabire agar melanjutkan aspirasi kepada Pemkab Nabire, guna membangun fasilitas dan arena balap motor di Daerah ini. Fasilitas yang dimaksud antara lain, Superbike, Supermoto, Drag Race, Road Racing.
Dengan harapan bahwa fasilitas yang dibangun akan mendorong minat dan bakat para pecinta olahraga motor dan melakukan ajang adu skill di bidangnya.
“Pasalnya, peminat olahraga motor atau otomotif di Daerah ini terus meningkat. Lalu kalau ada ajang, tentunya bisa meningkatkan PAD di Nabire,” ujar Hanebora dalam pertemuan itu.
Hanebora, juga meminta kepada pemerintah daerah melalui DPRD Nabire agar dapat memfasilitasi seluruh komunitas motor di Nabire. Untuk dapat mengaktifkan kembali Ikatan Motor Indonesia atau IMI Cabang Nabire, agar dapat mengakomodir komunitas-komunitas motor di daerah ini.
Apalagi belakangan, terdapat aktivitas balap liar yang meningkat oleh anak muda. Hal ini akan sering mengakibatkan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas.
“Jadi kita harus melakukan hal untuk membendung kegiatan yang sifatnya negatif atau membahayakan orang lain dan mereka (pembalap liar) sendiri,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua kelompok 5 hearing DPRD Nabire Sambena Inggeruhi mengaku akan meneruskan aspirasi dari komunitas ini kepada pemerintah dan dinas terkait.
Dia bilang bahwa dalam waktu dekat DPRD Nabire akan mengundang Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Nabire guna membahas tentang perkembangan dan aspirasi yang telah disampaikan.
“Terima kasih aspirasi ini. Tugas kami sebagai dewan akan meneruskan kepada pemerintah, kami juga dalam waktu dekat akan mengundang KONI Nabire untuk membahas persoalan ini,” pungkasnya.[*]
Dapatkan update berita dari Bumiofinavandu.com dengan bergabung di Grup Telegram BumiofiNavandu.com. Caranya muda, Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di Android/Ponsel lalu klik https://t.me/bumiofinavandu kemudian join. Atau dapatkan juga di Facebook lalu Klik Halaman Bumiofinavandu
8 Komentar