Nabire, Bumiofinavandu – Komisi IV DPR RI dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) tiba di Mimika,Papua Tengah pada Sabtu (11/02/2023) kemarin. Kedatangan Komisi IV DPR RI dan KLHK ini untuk meninjau laporan masyarakat Kabupaten Mimika atas pencemaran dan kerusakan lingkungan akibat permasalahan limbah Tailing oleh operasional kegiatan penambangan yang dilakukan oleh PT. Freeport Indonesia.
Legislator Papua, John NR Gobai, kemudian merespon dan mengapresiasi langkah yang diambil oleh Komisi IV DPR RI dan KLHK.
“Saya apresiasi langkah yang dilakukan Komisi IV DPR RI dan KLHK, yang sudah tiba di Mimika dalam menindaklanjuti laporan pencemaran lingkungan,” ujar Gobai, melalui selulernya, Minggu (12/02/2020) malam.
Menurutnya, tim dari KLHK telah bertemu PTFI, Dinkes Mimika dan perwakilan masyarakat adat Mimika. Namun hal tersebut sangat tergantung kejujuran dari perusahaan tersebut, sebab jika tidak jujur dan tidak membantah laporan masyarakat.
Gobai, juga mempersilahkan masyarakat yang ingin tau persoalan limbah Tailing PTFI, bisa mencari tahu di Youtube dan google tentang informasi pendangkalan sungai di Mimika.
“Semoga tim KLHK ini bisa melihat lokasi yang dipersoalkan yaitu, sungai-sungai dari Pomako, Inauga Omoga, Otakwa, Manasari menuju Agimuga yang merupakan daerah terdampak,” tuturnya.
Dikisahkan Gobai, pada bulan Oktober 2022 silam ketika berada di Timika. Ia melihat dan mendengar langsung cerita tentang pendangkalan dari masyarakat setempat. bukan hanya cerita, informasi tersebut juga diperoleh dari berbagai video yang beredar di masyarakat setempat. mereka (masyarakat) dorong perahu di sungai-sungai yang ada.
Gobai kemudian berkoordinasi dan melakukan lobi-lobi ke berbagai pihak untuk mencari solusi dan jalan keluar terhadap persoalan pendangkalan sungai.
“Kemudian ada jalan untuk bisa menyurati Komisi IV DPR RI meminta RDPU. Lalu ditindaklanjuti dengan rapat dengar pendapat umum (RDPU) pada 1 Februari lalu dan akhirnya mereka (Komisi IV DPR RI dan KLHK turun,” kisahnya.
“Jadi semoga kehadiran tim KLHK di Timika bisa merekomendasikan pemecahan masalah pendangkalan sungai di Mimika Timur Jauh. Kami juga mendesak agar Komisi IV DPR RI segera setelah pulangnya dari Mimika dapat melakukan reses ke Timika dan lalu mengundang Masyarakat, Lemasa dan Lemasko, Lepemawil, kami dari DPRP, Pemda Mimika, KLHK, KKP, Freeport, Pemprov Papua serta Pemprov Papua Tengah,” pungkasnya.[*]
Dapatkan update berita Bumiofinavandu.com dengan bergabung di Telegram. Caranya muda, Anda harus menginstall aplikasi Telegram terlebih dulu di Android/Ponsel lalu klik https://t.me/wartabumiofinabirepapuatengah lalu join. Atau dapatkan juga di medsos (Facebook, Twitter, Instagram, Youtube, Tiktok) dengan nama akun Warta Bumiofi.
7 Komentar