Pemberian vaksin untuk siswa SMP dan SMA sangat penting

Ketua tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Nabire, Vicktor Fun ketia melihat langsung pemberian vaksin di SMA N I Nabire. Sabtu (04/09/2021) – Bumiofinavandu.

Nabire, Bumiofinavandu – Pemerintah Kabupaten Nabire, Papua menargetkan 91.361 orang dari total 169.138 penduduk akan divaksin Covid-19. Dari jumlah itu, terdapat sedikitnya pelajar diatas 12 Tahun siswa SMP dan SMA/SKM sebanyak 16.043.

Ketua Tim Gugus Tugas covid-19 Kabupaten Nabire, Victor Fun mengatakan, timnya bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) melaksanakan vaksin massal kepada siswa-siswi. Yang mendapatkan vaksin berumur antara 12 – 17 Tahun.

Bacaan Lainnya

“Sebenarnya pelaksanaan ini sudah berlangsung sejak Kamis (02/09) di SMP Negeri 4 Nabire,” ujar Fun usai melihat lansung pemberian vaksi di salah satu Sekolah, Sabtu (04/09/2021).

Untuk Sabtu (04/09) menurut Fun, pemberian vaksin yang dimulai sejak pagi pukul 09.00 WIT hingga selesai. Ini, diikuti oleh siswa-siswa dari SMA N I Nabire, SMP N I Nabire dan SMP N 5 Nabire serta beberapa peserta Pespawari di Timika.

“Targetnya 500 dosis vaksin diberikan dan sampai saat ini masih berjalan dengan kondisi aman,” tuturnya.

Siswa atau pelajar yang mendapatkan vaksin kata Fun, tentu harus memenuhi syarat yakni penerima tidak mempunyai penyakit bawaan. Selain itu, vaksin diberikan atas persetujuan dari orang tua murid.

Sehingga pelaksanaannya didampingi langsung oleh orang tua dan guru. Sebab pemberian vaksin ini merupakan awal dari proses pelaksanaan kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka nanti.

“semoga dengan semakih banyakanak sekolah yang mendapatkan vaksin, dapat memutuskan mata rantai penyebaran covid-19. Maka tim secara masif akan terus memberikan vaksinasi kepada anak sekolah di Nabire,” Kata Fun.

Ia menjelaskan, penyuntikan vaksin kepada siswa-sisiwi tingkat SMP dan SMA sangat penting dilakukan agar terhindar dari paparan Covid-19, sekaligus menjaga kesehatan anak.

Selain itu, vaksinasi kepada anak-anak SMP tujuannya agar aktivitas belajar mengajar tidak terganggu sehingga bisa belajar dengan tenang, aman, dan nyaman. Dalam dalam rangka menghindarkan anak dari paparan Covid-19.

“Karena aktivitas mereka di luar rumah cukup tinggi. Sehingga adanya pemberian vaksin dapat meminimalisasi terpapar Covid-19. Juga tetap memperhatikan prokes yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan air, menjauhi kerumunan,” ujar Fun.

Kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nabire ini berharap kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Nabire dan orangtua murid, bahwa vaksin yang diberikan aman dannhalal. Untuk itu bagi anak siswa-siswi yang belum mendapatkan vaksin agar segera mendapatkannya.

“Ini bukan untuk maksud lain tapi untuk memutus matarantai penyebaran covid-19,” harapnya.(*)

PHP Dev Cloud Hosting

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

3 Komentar

  1. Ping-balik: Infy